Minggu, 22 Januari 2012

Pertanyaan Logika

 1. Jika diperlukan waktu satu menit untuk merebus satu telur, berapa waktu yang diperlukan untuk merebus sepuluh telur?
Jawabannya:
Satu menit, Langsung aja rebus semuanya
 2. Mana yang lebih besar, 18% dari 81 atau 81% dari 18?
Jawabannya:
Sama Besar,18 persen dari 81 = (18/100) * 81 = (81/100) * 18 = 81 persen dari 18
 3. Sebuah keluarga besar terdiri dari tujuh anak laki-laki dan masing-masing mempunyai satu saudara perempuan. Berapa orang yang ada pada keluarga tersebut?
Jawabannya:
jika ayah dan ibu mereka turut dihitung,Keluarga tersebut terdiri dari ayah, ibu, 7 anak laki-laki, dan seorang saudara perempuan yang menjadi saudara perempuan ketujuh anak laki-laki tersebut.
 4. Dua kakak beradik suatu hari ditanya siapakah dari mereka yang lebih tua. “Akulah yang lebih tua,” kata yang laki-laki. “Aku yang lebih muda,” kata yang perempuan. Akhirnya diketahui bahwa sekurangnya salah satu dari keduanya sudah berbohong. Siapakah yang lebih tua?
Jawabannya:
Yang perempuan yang lebih tua, Pernyataan keduanya tidak saling kontradiksi. Artinya, entah keduanya benar atau keduanya salah. Karena diketahui setidaknya satu dari keduanya telah berbohong, maka itu berarti keduanya salah. Karena itu, yang lebih tua adalah yang perempuan yang berkata “aku yang lebih muda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Comment

Techno-IC